get app
inews
Aa Text
Read Next : Kembali Berharap WTP, Laporan Keuangan OPD Dijadikan Wali Kota Pematang Siantar Catatan Kinerja

Walikota Pematang Siantar Harapkan Perguruan TAKO Indonesia Jadi Mitra Pembinaan Olahraga

Rabu, 15 Maret 2023 | 20:41 WIB
header img
Walikota Pematang Siantar Susanti Dewayani dan Ketua Panitia HUT ke 60 Perguruan TAKO Indonesia Pandapotan Haloho serta panitia lainnya saat pemberangkatan peserta Gasukhu dan latihan bersama ke Parapat.(iNewsSiantar.id/ist)

PEMATANG SIANTAR,iNewsSiantar.id- Walikota Pematang Siantar Susanti Dewayani mengapresiasi keberadaan  Perguruan Karate TAKO Indonesia, yang diharapkannya menjadi salah satu perguruan bela diri yang melahirkan atlet berprestasi dan mampu mengharumkan nama daerah di event nasional dan internasional.

Hal itu disampaikan Susanti saat melepas peserta Gasukhu dan latihan bersama TAKO ke Parapat,kecamatan Girsang Sipangan Bolon, kabupaten Simalungun dari lapangan H Adam Malik,Pematang Siantar, Rabu (15/3/2023).

Susanti juga menyampaikan selamat HUT ke 60 kepada Perguruan TAKO Indonesia yang diharapkannya di usia yang tidak lagi muda mampu menjadi mitra Pemko Pematang Siantar dalam pembinaan generasi muda dan olahraga.

" Saya mengucapkan selamat HUT ke 60 Perguruan TAKO Indonesia, saya harapkan semakin sukses dan tetap menjadi mitra Pemko Pematang Siantar dalam pembinaan generasi muda dan olahraga," ujar Susanti.

Susanti juga menyemangati para peserta Gasukhu dan latihan bersama TAKO Indonesia yang merupakan rangkaian HUT ke 60.

Ketua Panitia HUT ke 60 Perguruan Tako Indonesia Pendeta Pandapotan Haloho, S.Th,MBA (Dan V) mengatakan latihan bersama akan diikuti sekitar 400 karateka dan pengurus cabang seluruh Indonesia dan dilakasanakan di Parapat.

Dia menambahkan selain Gasukhu dan latihan bersama, pengurus dan panitia HUT ke 60  Perguruan  TAKO Indonesia sudah melaksanakan sejumlah kegiatan seperti ziarah ke makam Suhu Syahrun Isa di Medan dan ke makam Guru Besar Jamin Purba di Pematang Purba,kabupaten Simalungun.

Menurut Pandapotan latihan bersama dalam rangka HUT ke 60 Perguruan TAKO Indonesia di Parapat,merupakan moment strategis membangun kebersamaan, silahturahmi, mengingat dan mengenang semangat pendahulu, yang membidani lahirnya perguruan.

" Latihan bersama dalam rangka HUT ke 60 Perguruan TAKO Indonesia di Parapat,merupakan moment strategis membangun kebersamaan, silahturahmi, mengingat dan mengenang semangat pendahulu, yang membidani lahirnya perguruan," sebut Pandapotan.

 

 

Editor : Riky Fernando Hutapea

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut