Arya hadir bersama Komisioner Bidang Penelitian dan Dokumentasi (Litdok) KI Pusat Rospita Vici Paulyn, Komisioner Bidang Advokasi Sosialisasi dan Edukasi (ASE) Samrotunnajah Ismail, dan Komisioner Bidang Penyelesaian Sengketa Informasi (PSI) Syawaludin yang masing-masing menjadi Narasumber di dua kampus ternama Malaysia, yaitu Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM) dan Universiti Teknologi Mara (UiTM).
"Komisi Informasi Pusat mengapresiasi inisiatif sangat positif dari elemen Pemerintah Malaysia dan elemen kampus untuk meningkatkan hubungan baik kedua negara, terutama dalam aspek keterbukaan informasi publik dan tata kelola pemerintahan yang baik,” ujar Arya lagi.
Menurutnya KI Pusat ikut mengawasi praktik Keterbukaan Informasi Publik masyarakat Indonesia yang berada di Malaysia karena negeri jiran ini merupakan salah satu negara dengan WNI berjumlah besar.
”Saya bersama tiga Komisioner KI Pusat lainnya berkunjungi untuk mengedukasi ke KBRI Malaysia dan Masyarakat Indonesia di Malaysia," ucapnya.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta
Artikel Terkait