SIMALUNGUN,iNewsSiantar.id- Menindak lanjuti arahan Kapolda Sumatera Utara Irjen RZ Panca Putra Simanjuntak untuk menjadikan jalan tol Sinaksak,kecamatan Tapian Dolok,kabupaten Simalungun,sebagai jalur alternatif mengatasi kemacetan lalulintas pada arus mudik dan balik Natal-Tahun Baru (Nataru),kapolres AKBP Ronald FC Sipayung memimpin langsung simulasi pengamanan (PAM) ruas jalan tersebut, Rabu (21/12/2022).
Pada simulasi pengamanan jalur alternatif dilakukan pada kenderaan yang datang dari pintu masuk tol Sinaksak menuju pintu tol Dolok Merawan.
Kapolres Simalungun Ronald Sipayung mengatakan simulasi dilakukan untuk mematangkan pengamanan di jalur alternatif tol Sinaksak pada saat arus mudik dan balik Nataru.
" Dengan simulasi diketahui nantinya kesiapan polisi khususnya personel Polres Simalungun mengamankan jalur alternatif arus mudik dan balik Nataru di ruas jalan tol Sinaksak sesuai arahan Kapolda Sumatera Utara", ujar Ronald.
Mantan Kapolres Tapanuli Utara itu menambahkan pada simulasi ditemukan sejumlah kendala diantaranya pintu tol Dolok Marawan masih dalam proses pengerjaan, sehingga belum bisa dilalui, dikarenakan curah hujan di wilayah tersebut cukup tinggi belakangan ini sehingga menjadi hambatan dalam proses pengerjaannya.
Ronald juga menyampaikan,di sepanjang jalur lintasan telah dipasang beberapa tanda peringatan, himbauan serta pembatas jalan dengan tolo-tolo di titik-titik rawan, seperti jalan yang belum rata, belum dipasang pembatas jalan, serta belum ada penerangan di malam hari.
Di jalur tol Sinaksak-Dolok Marawan juga telah didirikan dua tenda Pos Polisi yang akan digunakan sebagai Pos Pengamanan khusus jalur tol untuk menjaga keamanan penggunaan jalur alternatif tersebut.
Kegiatan simulasi tersebut langsung mendapatakan evaluasi secara virtual oleh Kapolda Sumatera Utara yang juga melakukan simulasi jalur di wilayah hukum kota Tebing Tinggi dan kbupaten Batu Bara.
Ronald berharao jalur alternatif tol Sinaksak-Dolok Merawan dapat dipergunakan membantu Pelaksanaan Operasi Lilin Toba 2022, disesuaikan dengan kebutuhan melihat situasional, kapan akan digunakan.
Secara khusus dia menghimbau masyarakat dapat mengikuti apa yang menjadi arahan petugas, membaca rambu-rambu yang terpasang disepanjang rute Sianaksak-Dolok Merawan nantinya jika difungsikan sebagai jalur alternatif untuk kelancaran perjalanan pemudik.
Editor : Riky Fernando Hutapea
Artikel Terkait