Para sahabat yang meriwayatkan sabda dan hadis Nabi juga merupakan kelompok penting. Al-Hafizh Abu Abdullah Muhammad bin Abdullah al-Hakim an-Naisaburi memperkirakan bahwa sekitar 4.000 sahabat meriwayatkan hadis dari Rasulullah.
Dalam Sirah tersebut, Ibnu Katsir menyebutkan bahwa beberapa ulama terkemuka mengumpulkan daftar nama para sahabat. Para ulama tersebut termasuk Imam al-Bukhari, Ibn Abi Khaitsamah, dan Imam Abu Umar bin Abdul Barr. Selain itu, Abu Muhammad bin Hazm juga menulis buku khusus tentang para sahabat, yang diadaptasi dari karya Imam Baqi bin Mukhallad al-Andalusi. Buku ini secara rinci mencantumkan nama para sahabat dan hadis yang mereka riwayatkan.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta