get app
inews
Aa Text
Read Next : Kapolres Pematang Siantar Cek Langsung Kedatangan Logistik Pemilu 2024

Kondisi Sakit Didatangi Kapolres dan Diberi Bingkisan, Anggota Polres Pematang Siantar Terharu

Selasa, 13 Juni 2023 | 09:49 WIB
header img
Kapolres Pematang Siantar AKBP Fernando menyerahkan bingkisan kepada anggota yang sakit dalam bhakti sosial menyambut HUT Bhayangkara ke 77.(iNewsSiantar.id/Humas Polres Pematang Siantar)

PEMATANG SIANTAR,iNewsSiantar.id- Para anggota  Polri dan purnawirawan yang sakit terharu didatangi dan diberikan bingkisan oleh Kapolres Pematang Siantar AKBP Fernando dan Wakapolres Kompol P Hutahaean.

Kedatangan Kapolres Pematang Siantar AKBP Fernando,menjadi penghiburan dan penambaj semangat para anggota Polri dan purnawirawan ,yang sudah mengalami sakit menahun.

Kapolres Pematang Siantar AKBP Fernando mendatangi anggotanya dan purnawiran langsung ke rumahnya masing-masing dalam rangka bhakti sosial menyambut HUT ke 77 Bhayangkara, 1 Juli 2023 mendatang.

Fernando mengatakan, kegiatan itu merupakan wujud kepedulian dan penghormatan kepada anggota Polri dan purnawirawan yang sakit dan tidak dapat melaksanakan tugasnya.

" Polri peduli terhadap anggotanya yang sakit, dan menyambut HUT Bhayangkara ke 77, Polres Pematang Siantar melaksanakan anjangsana ke rumah-rumah anggota dan purnawirawan yang sakit,memberikan bingkisan dan santunna supaya mereka tetap semangat", ujar Fernando,Selasa (13/6/2023).

Didampingi Kapolsek Siantar Martoba Iptu Riswan,Kapolsek Siantar Martoba,AKP H Damanik, Kapolres Pematang Siantar AKBP Fernando dan Wakapolres Kompol Hutahaean mendatangi kediaman ,Aiptu Irwan Purba yang menderita sakit ginjal,Iptu Jaubah Saragih yang mengalami gangguan pengelihatan serta purnawirawan Polri Aiptu Supriyono.

 

Editor : Riky Fernando Hutapea

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut