get app
inews
Aa Read Next : Dinilai Tak Mampu Berantas Narkoba,PMII Desak Kapolda Evaluasi Kapolres Pematang Siantar

Helikopter Kapolda Sumatera Utara Mendarat di Tol Sinaksak ,Tinjau Akses Arus Mudik Idul Fitri

Senin, 10 April 2023 | 21:09 WIB
header img
Kapolda Sumatera Utara Irjen Polisi RZ Panca Putra Simanjuntak ,didampingi Wabup Simalungun H Zonny Waldy dan Walikota Pematang Siantar Susanti Dewayani, meninjau jalan tol Sinaksak.(iNewsSiantar.id/Ist)

SIMALUNGUN,iNewsSiantar.id- Helikopter yang ditumpangi Kapolda Sumatera Utara Irjen Polisi RZ Panca Putra Simanjuntak dan rombongan mendarat di jalan tol Sinaksak, kecamatan Tapian Dolok, kabupaten Simalungun, Senin (10/4/2023).

Kedatangan Kapolda Sumatera Utara disambut Wakil Bupati Simalungun H Zonny Waldy dan Walikota Pematang Siantar Susanti Dewayani.

Jendral polisi bintang dua itu datang untuk meninjai langsung kesiapan jalan tol Sinaksak-Dolok Merawan yang akan digunakan sebagai fasilitas pendukung kelancaran transportasi arus mudik dan balik Idul Fitri 1444 H nanti.

" Hari ini saya mengunjungi dan meninjau ruas jalan tol Sinaksak -Dolok Merawan untuk melihat kesiapan  sebagai fasilitas pendukung kelancaran arus mudik dan balik Idul Fitru  1444 H," sebut Panca.

Selain akses jalan tol Sinaksak-Dolok Merawan,jendral polisi yang sukses mengamankan event internasional F1H2O di Danau Toba ,Februari 2023 kemarin, meminta Pemkab Simalungun dan Pemko Pematang Siantar,memastikan seluruh  akses jalan nasional serta jalan provinsi di kedua daerah dalam kondisi siap mendukung kelancaran arus mudik dan balik Lebaran.

" Tadi saya mendapat laporan semua dalam kondisi baik, dan akses tol sudah siap untuk digunakan dua jalur dan empat lajur dari Sinaksak - Dolok Merawan dan sebaliknya dari Dolok Merawan - Sinaksak, jadi jalan-jalan nasional dan provinsi di kabupaten Simalungun dan Pematang Siantar juga harus baik,sehingga arus mudik dan balik Lebaran nanti aman dan lancar serta siap digunakan masyarakat", ujar Panca.

Terkait akses keluar dari tol Sinaksak, Panca meminta Kapolres Siantar dan Kapolres Simalungun untuk mengatur dengan baik sehingga tidak terjadi kemacetan atau kepadatan pada akses keluar.

Panca juga meminta kepada BBPJN Sumut, PT HMW termasuk Pemkab Simalungun dan Pemko  Pematang Siantar, persiapan sudah selesai dilaksanakan 15 April 2023 mendatang, termasuk lampu jalan, rambu jalan darurat dan pos pengamanan di tol Sinaksak-Dolok Merawan, untuk memudahkan pemantauan kendaraan yang melintas. 

Selain meninjau kesiapan jalan tol Sinaksak-Dolok Merawan,Kapolda Sumatera Utara Irjen RZ Panca Putra Simanjuntak juga berkordinasi dengan Wakil Bupati Simalungun H Zonny Waldy dan Walikota Pematang Siantar Susanti Dewayani terkait ketersediaan dan harga sembako.

Panca mengatakan Satgas pangan akan turun mengingatkan pihak-pihak atau orang-orang yang mengambil keuntungan dengan memanfaatkan hari besar kegamaan ,untuk memainkan harga dan ketersediaan sembako, termasuk ketersediaan BBM yang akan dimanfaatkan masyarakat.

Menanggapi harapan Kapolda Sumatera Utara untuk kesiapan jalan nasional dan provinsi di wilayah kabupaten Simalungun, Wakil Bupati Zonny Waldy mengatakan, kondisi jalan provinsi di wilayah Simalungun secara umum sudah  baik, namun masih ada di beberapa titik tertentu membutuhkan penanganan segera, untuk kelancaran akses saat arus mudik dan balik Idul Fitri.

"Seperti di beberapa titik yang berada di badan jalan Asahan , jalan di Perdagangan termasuk jembatan Perdagangan,  dibutuhkan perawatan jalan provinsi di luar target kegiatan perbaikan jalan tahun ini," sebut Zonny.

Sedangkan Walikota Pematang Siantar,Susanti Dewayani mengatakan akes jalan nasional dan provinsi di wilayahnya juga sudah dalam kondisi baik hanya beberapa ruas perlu segera ditangani.

" Kemarin jalan Ade Irma Suryani yang merupakan jalan provinsi menuju Parapat kondisinya rusak dan saat ini sudah mulus hanya untuk ruas jalan Rakuta Sembiring yang juga merupakan jalan alternatif ke wilayah Tapanuli beberapa titik perlu segera ditantangani", ujar Susanti.

Terpisah Kapolres Simalungun AKBP Ronald FC Sipayung mengatakan, sebanyak 15 titik pos pengamanan terpadu akan didirikan termasuk di jalur tol Sinaksak.

 

Editor : Riky Fernando Hutapea

Follow Berita iNews Siantar di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut