JAKARTA, iNewsSiantar.id - Apresiasi tinggi disampaikan oleh pengamat hukum Masriadi Pasaribu kepada Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung) atas keberhasilannya membongkar praktik suap yang melibatkan hakim di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor).
Masri mengungkapkan keprihatinannya atas praktik korupsi yang dilakukan oleh hakim, yang seharusnya menjadi 'wakil tuhan', dan menilai hal ini sangat berbahaya. Terlebih lagi, hakim-hakim yang terlibat merupakan hakim terpilih yang secara khusus menangani perkara korupsi di Pengadilan Tipikor.
"Sungguh miris jika hakim sudah korup, ini sangat membahayakan sistem hukum dan keadilan. Jelas bahwa hakim yang korup dapat memengaruhi jalannya pengadilan dan menghasilkan putusan yang tidak adil," ujar Masri dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (17/4/2025).
"Ini sangat memprihatinkan. Hakim Tipikor seharusnya menjadi teladan bagi masyarakat dalam memberantas korupsi. Namun, jika mereka sendiri yang korup, hal itu dapat merusak kepercayaan masyarakat terhadap sistem hukum.," katanya.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta
Artikel Terkait