SIMALUNGUN,iNewsSiantar.id- Meski jarang ditempati Bupati Simalungun Radiapoh H Sinaga, biaya kebersihan rumah dinas bupati di Pematang Raya, kecamatan Raya, mencapai Rp264 juta.
Informasi yang diperoleh total anggaran untuk jasa kebersihan atau cleaninh service di lingkungan Sekeretariat Daerah (Setda) sepanjang tahun 2023 mencapai Rp2 miliar.
Dari total Rp2 miliar,sekitar Rp264 juta dialokasikan untuk biaya jasa cleaninh service rumah dinas bupati Simalungun di Pematang Raya.
Padahal rumah dinas bupati di Pematang Raya, bisa dikatakan dalam sebulan hanya beberapa kali ditempati bukan untuk tempat tinggal bupati dan keluarganya, namun untuk acara-acara tertentu ,seperti pelantikan pejabat atau menyambut tamu yang berkunjung ke kabupaten Simalungun,namun anggaran kebersihannya menghabiskan dana ratusan juta rupiah.
Bupati Simalungun Radiapoh H Sinaga sejak dilantik 2 tahun lalu, terkesan enggan menempati rumah dinasnya di Pematang Raya, tanpa alasan yang jelas,dan lebih nyaman tinggal di rumah pribadinya di Jalan Surung Dayung, desa Pematang Simalungun, kecamatan Siantar dan ada lagi rumah baru yang megah di Tiga Runggu,kecamatan Purba.
Bahkan untuk menerima tamu atau audensi berbagai kalangan, Bupati Simalungun Radiapoh H Sinaga lebih sering di rumah dinas wakil bupati di desa Pematang Simalungun, kecamatan Siantar.
Ketua DPP Komite Nasional Pemuda Simalungun Indonesia (KNPSI) Janwiserdo Saragih, kecewa Bupati Simalungun terkesan melakukan pembiaran pemborosan uang rakyat untuk anggaran kebersihan rumah dinasnya menghabiskan ratusan juta rupiah namun tidak pernah ditempati.
" Untuk apa dianggarkan dana kebersihan rumah dinas bupati Simalungun di Pematang Raya hingga ratusan juta rupiah,padahak bupati sepertinya tak suka tinggal disitu, karena sepengetahuan saya belum pernah bupati dan keluarganya tidur di rumah dinasnya yang dibangun dengan anggaran miliaran itu," ujar Janwiserdo.
Janwiserdo menilai Bupati Simalungun Radiapoh H Sinaga terkesan suka menghamburkan uang rakyat untuk membeli kebutuhan rumah tangganya seperti, tempat tidurnya yang mencapai Rp 236 juta , sarung bantal kursi Rp 247,3 juta,tusuk gigi Rp8,6 juta,sumpit Rp 7,6 juta dan handuk Rp16 juta menggunakan APBD TA 2022.
Kepala Dinas Kominfo Pemkab Simalungun, Andri Rahadian yang dikonfirmasi via pesan Whats App (WA) terkait anggaran kebersihan rumah dinas bupati yang mencapai ratusan juta,tidak menanggapi ,meski sudah sekitar 2 jam ditunggu balasannya.
Editor : Riky Fernando Hutapea
Artikel Terkait