PKB Ungkap Masih Ada Pihak Ingin Penundaan Pemilu 2024 Terjadi

Felldy Utama
Wakil Ketua Umum (Waketum) PKB Jazilul Fawaid. Foto: Dok

JAKARTA, iNewsSiantar.id - Wakil Ketua umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jazilul Fawaid mengungkap masih ada pihak yang mencoba untuk merealisasikan wacana penundaan Pemilu 2024.

Pria yang akrab disapa Gus Jazil ini berharap agar Pemilu 2024 yang telah disepakati pemerintah dan DPR tetap sesuai dengan jadwal. Hal itu disampaikannya dalam kegiatan Uji Kepatutan Kelayakan bakal calon anggota legislatif DPR RI PKB di Kantor DPP PKB, Jakarta, Selasa (21/3/2023).

"Mudah-mudahan Pemilu 2024 sesuai agenda dan sesuai jadwal. Sebab masih ada juga ada yang ingin dalam tanda kutip untuk menunda Pemilu tahun 2024 ini," kata Gus Jazil.

Wakil Ketua MPR itu menegaskan bahwa kegiatan fit and proper test ini sebagai bentuk PKB sudah siap mengikuti Pemilu 2024. Namun, ia juga turut menyoroti ihwal adanya gugatan sistem kepemiluan di Indonesia  yang dilayangkan ke Mahkamah Konstitusi (MK).

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network