“Nenek yang diserang babi itu mengalami luka di bagian tangannya akibat digigit babi hutan tersebut, selain Yusma juga mengalami luka robek di bagian rusuknya akibat diseruduk babi. Begitu juga Wahyu juga mengalami luka-luka, keduanya dibawa ke Puskesmas terdekat,” ungkapnya.
Insiden tersebut terjadi ketika ada acara perburuhan babi hutan , hal itu dibenarkan oleh Buyung Ladiang (35). Dia anggota buru yang menembak babi yang kemudian lari ke pemukiman warga dan menyeruduk cucu dan nenek.
“Babi itu lari ke arah Bukit Karambie yang jaraknya ada sekitar 700 meter dari lokasi kejadian. Saya langsung menunggunya disana. Jarak dua meter langsung saya tembak tiga kali babi tersebut dan mati,” ujarnya.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta
Artikel Terkait