MOSKOW, iNewsSiantar.id - Presiden Vladimir Putin mendapat saran untuk mengalahkan Ukraina maka secepatnya luncurkan serangan rudal hipersonik untuk melenyapkan Kepulauan Inggris.
Saran itu disampaikan seorang komandan militer yang juga anggota Parlemen Rusia yakni, Andrey Gurulev.
Andrey dikenal sebagai politisi garis keras, muncul di stasiun televisi pemerintah Kremlin untuk menyampaikan gagasannya tersebut. Dia merupakan seorang letnan jenderal yang menjabat sebagai komandan tank Rusia.
Kepulauan Inggris yang dimaksud Gurulev berarti mencakup Irlandia yang selama ini bersikap netral. Alih-alih mengarah ke perang dunia skala penuh, Gurulev menegaskan bahwa gagasannya akan menghentikan konflik Ukraina dan membawa kemenangan bagi Putin.
"Untuk hal-hal yang serius—London memahami tidak ada pertahanan terhadap rudal hipersonik [Rusia]," katanya kepada pemirsa televisi, seperti dikutip news.com.au, Rabu (31/8/2022).
“Mereka juga mengerti bahwa target utama bukanlah Jerman atau Prancis—tetapi Kepulauan Inggris." “Itu adalah target terdekat, ini adalah target yang bagus, yang akan memungkinkan [kita] untuk mengubah hasil dari konflik ini [di Ukraina]," paparnya. "Jadi dengan sepenuhnya memusnahkan Kepulauan Inggris, saya pikir kita akan menyelesaikan cerita ini."
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta
Artikel Terkait