get app
inews
Aa Text
Read Next : Aksi Tak Lazim Pimpinan Universitas India, Olesi Dinding Kelas dengan Kotoran Sapi Jadi Viral

Mantan Rektor UIN Sumut Buron 4 Bulan Dicokok Kejari Medan, Sembunyi di Labuhanbatu hingga Jakarta

Selasa, 28 November 2023 | 16:43 WIB
header img
Mantan Rektor Universitas Islam Negeri, UIN Sumut  Profesor Saidurrahman, diamankan oleh tim Kejaksaan Negeri (Kejari) Medan setelah hampir 4 bulan buron. Foto: IST

MEDAN, iNewsSiantar.id - Mantan Rektor Universitas Islam Negeri, UIN Sumut  Profesor Saidurrahman, diamankan oleh tim Kejaksaan Negeri (Kejari) Medan setelah hampir 4 bulan menjadi Daftar Pencarian Orang (DPO).

Saidurrahman kembali ditetapkan sebagai tersangka dalam dugaan korupsi program wajib Ma’had bagi mahasiswa yang dikelola oleh Badan Layanan Umum (BLU) pada Tahun Anggaran (TA) 2020-2021. Ia masuk dalam DPO Kejari Medan karena seringnya tidak hadir saat dipanggil untuk diperiksa.

"Kami berhasil menangkap Profesor Saidurrahman di sekitar Kota Medan pada hari Senin (27/11/2023)," kata Kasi Intelijen Simon yang didampingi oleh Kasi Pidsus Mochammad Ali Rizza kepada wartawan di Kejari Medan sore hari.

Simon menyatakan bahwa Saidurrahman diduga melakukan tindak pidana korupsi yang melanggar Pasal 2 ayat (1), Pasal 3 Jo. Pasal 18 Undang-Undang (UU) No. 20 Tahun 2001 tentang Perubahan Atas UU No. 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tipikor Jo. Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.

Sementara itu, Mochammad Ali Rizza menjelaskan bahwa penangkapan terhadap Saidurrahman dilakukan berdasarkan Surat Penangkapan DPO.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut