get app
inews
Aa Read Next : Polairud Polda Sumut Kerahkan Tim Penyelam Cari Korban Banjir Bandang di Danau Toba

Ketua MPR Buka Danau Toba Rally - Grand Final Asia Pacific Rally Championship 2023 di Danau Toba

Sabtu, 25 November 2023 | 12:41 WIB
header img
Ketua MPR Bambang Soesatyo (Bamsoet) membuka acara Grand Final Asia Pacific Rally Championship (APRC) 2023 dan Danau Toba Rally 2023 di Danau Toba, Sumatera Utara. Foto: IST

PARAPAT, iNewsSiantar.id - Ketua MPR Bambang Soesatyo (Bamsoet) membuka acara Grand Final Asia Pacific Rally Championship (APRC) 2023 dan Danau Toba Rally 2023 di Danau Toba, Sumatera Utara.

Bamsoet juga sebagai Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI), Bambang Soesatyo menandai gelaran Grand Final APRC 2023 sebagai seri ke-7 dan Danau Toba Rally 2023 sebagai seri ke-4 dari Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Rally IMI 2023.

Kompetisi balap ini, yang berlangsung dari tanggal 24 hingga 26 November 2023, akan menentukan juara reli Asia Pasifik dan juara nasional tahun ini. Bamsoet mengungkapkan bahwa Danau Toba Rally seri ke-4 diikuti oleh 70 peserta dari Indonesia, Selandia Baru, India, Australia, Brazil, Portugal, dan Thailand. Para pembalap tersebut terbagi dalam kategori Kejurnas rally, Kejurnas dan APRC, serta khusus APRC.

Acara tersebut dibuka di Kaldera Toba Nomadic Escape, Parapat, Sumut, dengan kehadiran Pengurus IMI Pusat, termasuk beberapa nama seperti Yorrys Raweyai, Iwan Budi Buana, Ananda Mikola, Rifat Sungkar, Tengku Irvan Bahran, Junaidi Elvis, Erwin MP, dan Dwi Nugroho.

Turut hadir juga beberapa tokoh penting di antaranya PJ Gubernur Sumut Hassanudin, Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Mochammad Hasan, Kapolda Sumut Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, serta beberapa bupati dan tokoh penting lainnya.

Bamsoet menjelaskan bahwa kompetisi ini terdiri dari 12 special stage (SS) yang akan dilalui para pembalap selama tiga hari. Lokasi balapan meliputi beberapa titik di sekitar Danau Toba, seperti Kaldera, Tobasari, Gorbus, Negeri Dolok, dan Huta Tonga.

Dia juga menyebutkan berbagai jenis kendaraan yang digunakan oleh para pembalap, seperti mobil Hyundai i20 N Rally 2, Toyota C-HR AP4, Ford Fiesta Rally 3, dan Subaru WRX STi, dengan pembalap-pembalap terkenal seperti Sean Gelael, Mike Young, dan Jahaan Gill.

Bamsoet berharap keberhasilan penyelenggaraan APRC Danau Toba 2023 akan memberikan nilai tambah bagi Indonesia, khususnya Sumatera Utara, dalam menyelenggarakan kejuaraan balap internasional. Dia juga menyebut rencana ke depan bahwa Sumatera Utara akan menjadi tuan rumah untuk salah satu seri Rally dunia World Rally Championship (WRC) pada tahun 2025.

IMI telah melakukan kesepakatan dengan WRC Promoter untuk memulai persiapan business plan dan action plan sesuai standar FIA dan WRC Promoter, dengan harapan Indonesia menjadi tuan rumah FIA World Rally Championship pada tahun 2025 di Kawasan Danau Toba, Sumatera Utara.

Bamsoet menambahkan bahwa penyelenggaraan WRC di Sumatera Utara pada tahun 2025 akan menjadi momen penting untuk menghidupkan kembali kejayaan penyelenggaraan rally di Indonesia, yang memiliki sejarah panjang dalam ajang balap rally di tingkat internasional.

 

 

 

 

 

Editor : Vitrianda Hilba Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut