Tawuran Geng Motor di Kisaran: Senjata Tajam, Botol, Batu, Balok Kayu Saling Hantam

Ulil Amri
Dua kelompok remaja geng motor terlibat tawuran di Jalan Diponegoro, Kisaran, Asahan, Sumatera Utara, Kamis (4/8/2024). Tawuran yang melibatkan puluhan remaja itu menggunakan senjata tajam, batu, botol, dan balok kayu. Foto: CCTV

KISARAN, iNewsSiantar.id  - Dua kelompok remaja geng motor terlibat tawuran di Jalan Diponegoro, Kisaran, Asahan, Sumatera Utara, Kamis (4/8/2024). Tawuran yang melibatkan puluhan remaja itu menggunakan senjata tajam, batu, botol, dan balok kayu.

Akibat tawuran tersebut, warga sekitar resah. Mereka khawatir tawuran tersebut akan menimbulkan korban jiwa atau luka-luka.

Salah satu warga sekitar, Ari, mengatakan bahwa tawuran geng motor tersebut sudah tiga kali terjadi sejak tahun baru kemarin.

"Saya takut kalau tawuran ini terus terjadi, bisa saja ada korban," kata Ari.

Warga yang resah atas ulah para remaja tersebut telah melaporkan kejadian tersebut ke polisi.

"Kami berharap polisi melakukan patroli di malam hari di daerah rawan terjadinya tawuran untuk mencegah hal serupa kembali terjadi," kata Ari.

Editor : Vitrianda Hilba Siregar

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network