PEMATANG SIANTAR,iNewsSiantar.id- Para pemulung yang sedang mencari rejeki di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampang Tanjung Pinggir kaget bercampur heran didatangi serombongan polisi yang dipimpin Kapolres AKBP Fernando.
Kedatangan Fernando bersama Ketua Bhayangkari Cabang Polres Pematang Siantar Ny.Mourine Fernando ternyata untuk membagikan paket sembako kepada para pemulung.
Para pemulung yang semula heran melihat kedatangan banyak polisi ke TPA Tanjung Pinggir, berubah senyum sumringah begitu mengetahui ada pembagian sembako.
Kapolres Pematang Siantar AKBP Fernando mengatakan, kehadiran pihaknya untuk berbagai kasih kepada para pemulung khususnya di bulan Ramadhan.
" Saya bersama Bhayangkari di bulan Ramadhan ini,berbagi berkat kepada para pemulung di TPA Tanjung Pinggir ,sebagai wujud kepedulian Polri kepada masyarakat", ujar Fernando.
Dia berharap bantuan yang diberikan memberikan manfaat bagi para pemulung yang sehari-harinya mencari nafkah di TPA Tanjung Pinggir
Salah seorang pemulung Risnawati, mengaku gembira atas perhatian Kapolres Pematang Siantar AKBP Fernando berbagi sembako kepada para pemulung di TPA Tanjung Pinggir.
" Kami sempat heran ada apa banyak polisi datang ke TPA Tanjung Pinggir,kami kira ada yang mau ditangkap atau ada kejadian, namun ternyata pak Kapolres Pematang Siantar berbagi sembako,terimakasih pak kapolres,semoga sehat dan sukses selalu", ujar Risnawati.
Turut dalam kegiatan itu Wakapolres Pematang Siantar Kompol Pardamean Hutahaean, dan sejumlah pejabat utama diantaranya, Kasat Reskrim AKP Banuara Manurung, Kasat Reserse Narkoba AKP Rudi Panjaitan,Kasat Lantas AKP Relina Lumbangaol dan Kapolsek Siantar Martoba Iptu Riswan.
Editor : Riky Fernando Hutapea
Artikel Terkait