Penembakan Waketum JMSI Diminta Jadi Atensi Kapolri

Ricky Fernando Hutapea
Ketua JMSI Sumatera Utara,Rianto Aghly.(iNewsSiantar.id/Ist)

MEDAN,iNewsSiantar.id- Ketua Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sumatera Utara, Rianto Aghly  mengutuk aksi penembakan yang dialami pimpinan Kantor Berita RMOL Bengkulu yang juga wakil ketua JMSI Pusat Rahimandani oleh Orang Tak Dikenal (OTK) di Bengkulu.

Rianto berharap kasus penembakan tersebut menjadi atensi Kapolri dan meminta Kapolda Bengkulu mengusut tuntas dan segera menangkap pelakunya.

"JMSI Sumut mengutuk peristiwa penembakan dilakukan OTK terhadap Wakil Ketua Umum JMSI Rahimndani dan mendesak pengungkapan pelakunya menjadi atensi Kapolri", ujar pria yang akrab dipanggil Anto Genk itu.

Rianto menambahkan apapun motif penembakan ,dinilainya tidak manusiawi apalagi tujuannha menghilangkan nyawa orang,jadi polisi diharapkan bekerja maksimal untuk mengungkap pelakunya.

JMSI Sumatera Utara mengharapkan tindakan penembakan terhadap Rahimandani yang merupakan calon DPD RI dari provinsi Bengkulu itu, dapat segera diungkap dan pelakunya ditangkap.

 

Editor : Riky Fernando Hutapea

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network