Revitalisasi Stadion Sangnaualuh Diharapkan Walikota Susanti Bangkitkan Olahraga di Pematang Siantar
PEMATANG SIANTAR,iNewsSiantar.id- Tinjau progres revitalisasi stadion Sangnaualuh di kelurahan Sukadame, kecamatan Siantar Utara, Walikota Pematang Siantar, Susanti Dewayani berharap secepatnya selesai dikerjakan, sehingga bisa segera dimanfaatkan sebagai fasilitas olahraga masyarakat.
Didampingi Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Pemko Pematang Siantar Deddy Tunasto Setiawan, perwakilan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprov Sumut) Andre, serta konsultan Darwan Purba,Susanti mengatakan warga sudah lama menantikan berfungsinya stadion Sangnaualuh dengan fasilitas yang memadai untuk sarana olahraga.
" Warga Pematang Siantar mengapresiasi Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi yang menggagasi revitalisasi stadion Sangnaualuh, karena sudah lama dinantikan masyarakat ,bukan saja sebagai fasilitas olaharga namun rekreasi dan kegiatan-kegiatan kemasyarakatan lainnya", ujar Susanti.
Dia menambahkan banyak aktivitas olahraga pada saat lapangan stadion Sangnaualuh masih baik kondisinya seperti kompetisi olahraga tingkat pelajar SD, SMP, dan SMA.
Juga turnamen sepakbola, lari marathon, dan aktivitas olahraga lainnya yang bermanfaat positif bagi warga dan masyarakat.
" Harapan saya tentunya ,revitalisasi stadion Sangnaualuh dapat membangkitkan kembali gairah olahraga dan potensinya di kota Pematang Siantar, dan menjadi tempat dilaksanakannya event-event olahraga dan kegiatan bergengsi lainnya baik tingkat Sumatera Utara bahkan nasional, yang memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat, dan kota ini (Pematang Siantar) ,” ujar Susanti.
Revitalisasi stadion Sangnaualuh diharapkannya bisa terealisasi dan selesai secepatnya untuk Sumut Bermartabat dan kota Pematang Siantar Sehat, Sejahtera, dan Berkualitas.
Editor : Riky Fernando Hutapea
Artikel Terkait