Warga Pematang Siantar Serbu Pasar Murah GPIP

Darma Setiawan
Warga menyerbu pasar murah di Pematang Siantar.(iNewsSiantar.id/Dharma Setiawan)

PEMATANG SIANTAR,iNews.id- Ratusan warga Pematang Siantar menyerbu pasar murah yang dilaksanakan Dinas Perindustrian dan Perdagangan,Bank Indonesia dan Perum Bulog di jalan Merdeka,Jumat (30/9/2022).

Pasar murah yang dilaksanakan  dalam rangka Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GPIP) hanya berlangsung 2 jam dan bahan-bahan kebutuhan yang dijual ludes diserbu warga.

Di pasar murah tersebut dijual beras,gula minyak goreng dan telur dengan harga murah atau terjangkau masyarakat.

Beras dijual dengan harga Rp.44.000/5Kg, gula pasir Rp.13.000 per kilogram , telur Rp.1300 per butir dan minyak goreng Rp.13.000 per kilogram.

Sulastri salah seorang warga yang ada di lokasi dan belanja di pasar murah mengatakan ,sangat terbantu dengan adanya pasar murah tersebut.

"Sangat membantu dimana harga harga sekarang melambung tinggi sejak naiknya harga BBM," ujar Sulastri.

Dia berharap ,pemerintah daerah bersama instansi terkait lainnya aktif melakukan pasar murah,karena sangat membantu masyarakat, khususnya menengah ke bawah, di tengah kondisi perekenomian sulit saat ini.

Editor : Riky Fernando Hutapea

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network