get app
inews
Aa Read Next : Begini Hukum Membawa Batu Jumrah dari Makkah ke Indonesia

Tantri Kotak dan Arda Wujudkan Naik Haji 2024, Ikhlas Tunda Beli Mobil Baru

Senin, 20 Mei 2024 | 12:55 WIB
header img
Musim Haji 2024 ini vokalis band Kotak, Tantri Syalindri Ichlasari atau yang akrab disapa Tantri Kotak, bersama suaminya, Hatna Danarda (Arda), tengah berbahagia atas kesempatan mereka untuk menunaikan ibadah haji 2024. Foto: Dok

JAKARTA, iNewsSiantar.id -  Musim Haji 2024 ini vokalis band Kotak, Tantri Syalindri Ichlasari atau yang akrab disapa Tantri Kotak, bersama suaminya, Hatna Danarda (Arda), tengah berbahagia atas kesempatan mereka untuk menunaikan ibadah haji 2024. Momen spesial ini menjadi salah satu Rukun Iman ke-5 yang akan mereka laksanakan bersama.

Perjalanan menuju Baitullah ternyata tidak semulus yang dibayangkan. Demi mewujudkan impian mereka, Tantri dan Arda rela menunda keinginan untuk membeli mobil baru dan mengalihkan tabungannya untuk biaya haji.

Sebelumnya, pasangan ini telah berkesempatan melaksanakan umroh sekaligus manggung di Jeddah, Arab Saudi. Di momen tersebut, Tantri memanjatkan doa agar dimudahkan untuk menunaikan ibadah haji.

Doa Tantri pun dikabulkan. "Sepulang dari Umroh tekad beli mobil malah pudar," tulis Tantri dalam sebuah video singkat di Instagramnya. "Tabungan mobil dipakai untuk melunasi biaya Haji."

Awalnya, Tantri mengira kesempatan berhaji bersama pasangan baru bisa terwujud di usia tua. Namun, takdir berkata lain. "Hitungan bulan kami dapat kabar bisa berangkat, hampir nggak percaya. Visa keluar baru kami sujud syukur," ungkapnya.

Tantri pun mengaku mendapatkan pelajaran berharga dari kemudahannya berhaji. Dia merasakan banyak berkah ketika lebih ikhlas dalam merelakan sesuatu.

"Ternyata hidup nggak cuma perihal mendapatkan, ada perihal yang lebih penting yaitu latihan untuk melepaskan. Dengan latihan melepaskan hidup jadi lebih mudah untuk menerima," pungkasnya.

Kisah inspiratif Tantri dan Arda ini menjadi bukti bahwa dengan tekad dan keikhlasan, impian mulia dapat diraih. Perjalanan mereka menuju Baitullah menjadi pengingat bagi kita semua untuk selalu bersyukur dan optimis dalam menjalani hidup.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut