PEMATANG SIANTAR,iNewsSiantar.id-Walikota Pematang Siantar Susanti Dewayani, berbagi kasih dengan menyantuni 100 anak yatim di peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1444 H di lapangan H Adam Malik, Sabtu (18/2/2023) malam.
Di acara yang dihadiri Ketua Dekranasda Pematang Siantar H Kusma Erizal Ginting, dan unsur Forkompimda, Susanti mengatakan momen Isra Miraj Nabi Muhammada SAW,diharapkan menjadi sarana memperat silahturahmi,memelihara toleransi,persatuan dan kesatuan, dengan berpegang teguh pada ajaran Rasulullah.
" Momentum Isra Miraj Nabi Muhammad SAW, mari kita jadikan untuk memperkuat iman dan taqwa ,menjalankan ibadah dengan baik, dan berbuat baik, serta menjaga toleransi ,persatuan dan kesatuan masyarakat, untuk Pematang Siantar lebih baik", ujar Susanti.
Peringatan Isra' Miraj kata Susanti, mengingatkan umat Islam akan perjuangan Nabi Muhammad SAW yang berpegang teguh pada kesabaran, keimanan, dan ketakwaan kepada Allah SWT.
Melalui peringatan Isra' Mi'raj, diharapkan umat Islam semakin mengenal dan lebih dekat lagi dengan sosok Rasulullah SAW.
"Keteladanan Nabi Muhammad SAW wajib dijadikan pegangan umat Islam dalam rangka menjaga perdamaian dan kerukunan", sebut Susanti.
Pada acara itu Susanti juga mengajak masyarakat untuk bergandeng tangan, membangun Kota Pematang Siantar yang Sehat, Sejahtera, dan Berkualitas. Siantar Bangkit dan Maju.
Peringatan Isra' Mi'raj dibuka dengan doa yang dibawakan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) kota Pematang Siantar HM Ali Lubis dan dirangkai penyantunan 100 anak yatim oleh Walikota Pematang Siantar Susanti Dewayani didampingi Ketua Dekranasda H Kusma Erizal Ginting.
Editor : Riky Fernando Hutapea
Artikel Terkait