JAYAPURA,iNewsSiantar.id-Menyambut Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke 63 dan hari jadi Ikatan Adhyaksa Dharmakarini ke 23 Kejaksaan Negeri (Kejari) Jayapura , berbagi kasih dengan melaksanakan bhakti sosial di dua panti asuhan.
Kajari Lukas Alexander Sinuraya, didampingi Ketua IAD daerah Jayapura Ny. Barin Alexander Sinuraya langsung memimpin kegiatan bhakti sosial di Panti Asuhan Hidayatullah dan Panti Asuhan Karya Anak Perdamaian yang berada di Sentani.
Di kedua panti asuhan Kajari Lukas Alexander Sinuraya didampingi Ketua IAD daerah Jayapura Ny Barin Alexander Sinuraya menyerahkan bantuan sembako,alat kebersihan dan perlengkapan belajar anak-anak.
Kepada anak-anak penghuni kedua panti asuhan,mantan Kasie Pidsus Kejari Simalungun itu,berpesan untuk tetap semangat meraih cita-citanya sehingga mampu mengubah kehidupannya menjadi orang sukses ke di masa depan.
" Jaga kesehatan dan tetap semangat meraih cita-cita,karena masa depan yang cerah hanya dapat diraih dengan belajar keras," ujar Alex.
Secara khusus Alex berpesan supaya anak-anak penghuni panti asuhan tidak pernah merasa minder, dan harus punya tekad bisa meraih cita-citanya dengan rajin berdoa dan tekun belajar.
Editor : Riky Fernando Hutapea