PEMATANG SIANTAR,iNewsSiantar.id- Mantan Kapolda Sumatera Utara (Sumut) , Martuani Sormin memberikan kuliah umum di Universitas HKBP Nommensen Pematang Siantar, Rabu (12/10/2022) kemarin.
Dengan materi Koloborasi Pemuda dan Mining Industry Indonesia (MIND ID) dalam membangunan daerah,Martuani mengajak pemuda mampu mengenali potensi dirinya.
Komisaris independen MIND ID yang menaungi industri pertambangan Indonesia, PT ANTAM, PT Bukit Asam, PT Freeport Indonesia, PT Inalum (Persero), dan PT Timah itu mengatakan, dengan mengenali potensi diri di era industri 4.0 yang dikenal denhan era disrupsi impian dan cita-cita aka lebih mudah diraih.
" Setelah impian tercapai, tidak boleh berhenti,pemuda yang kreatif, adaptif, inovatif dan kolaboratif pasti mampu bersaing di era yang terus berubah-ubah," sebut Martuani.
Martuani yang juga pengawas Yayasan Universitas HKBP Nommensen mendorong mahasiswa berani dan percaya diri melahirkan imajinasi, kreasi, inovasi dan kolaborasi.
Editor : Riky Fernando Hutapea