get app
inews
Aa Text
Read Next : Residivis Beraksi Lagi, Karyawan PT TPL Jadi Korban

Angkut Besi Pakai Pikap Suzuki Carry, 4 Warga Dolok Batu Nanggar Ditangkap Polisi

Rabu, 07 September 2022 | 13:16 WIB
header img
Empat warga Dolok Batu Naggar kabupaten Simalungun  ditangkap polisi  karena mencuri besi rel kereta api.(iNewsSiantar.id/Humas Polres Simalungun)

SIMALUNGUN, iNewsSiantar.id- Angkut besi dengan mobil pikap Suzuki Carry, 4 pria ditangkap Tim Jahtanras Satuan Reskrim Polres Simalungun.

Kapolres Simalungun AKBP Ronald FC Sipayung,MH didampingi Kasat Reskrim AKP Rachmat  Ariwibowo,MH, Rabu (7/9/2022) mengatakan, keempatnya ditangkap atas laporan pihak PT Kereta Api Indonesia (KAI).

" Mereka berinisial  RS(37), SP(46), SH(40) dan YS(42) keseluruhannya  warga desa Bah Tobu ,kecamatan Dolok Batu Nanggar, ditangkap karena mencuri besi rel kereta api yang sudah dipotongi menjadi beberapa bagian", ujar Ronald.

Kasat Reskrim Polres Simalungun AKP Rachmat Ariwibowo menambahkan penangkapan para tersangka dipimpin Kanit Jahtanras  Ipda Bayu Mahardhika, di sekitar lintasan kereta api kelurahan Serbelawan, kecamatan Dolok Batu Nanggar.

" Barang bukti yang  diamankan dari penangkapan ,22 batang potongan besi rel, 29 batang besi bantalan rel, 340 batang besi pandrol (keeping besi pengikat rel), dan 1  unit mobil pikap merk Suzuki Carry warna hitam" sebut Rachmat.

Untuk proses hukum lebih lanjut kawanan pencuri besi rel kereta api tersebut ditahan di RTP Mapolres Simalungun.
 

Editor : Riky Fernando Hutapea

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut